Tentang Workshop
Di dunia digital ini, banyak sekali tontonan yang disajikan untuk anak-anak. Seperti film serial animasi/kartun. Namun, apakah semua tontonan tersebut aman buat anak? Karena kenyataannya, banyak juga serial kartun yang memperlihatkan kekerasan fisik. Sebenarnya apa saja dampak tontonan film terhadap anak? Bagaimana orangtua bisa mendampingi anak saat menonton film? Simak penjelasan lengkapnya di Workshop MASTER ini!
Siapa yang Mengikuti Workshop Ini?
Semua orangtua dengan anak semua usia yang ingin mengetahui dampak film pada perkembangan anak.
Apa yang Dipelajari?
• Memahami psikologi Film
• Pengaruh film terhadap penontonnya
• Pengaruh film Pada Anak
• Studi kasus: seperti apa film yang baik untuk anak?
Siapa yang Mengisi Workshop Ini?
Workshop ini diisi oleh Irdha Zahra, M.Psi., Psikolog, seorang Psikologi Klinis Dewasa lulusan Magister Psikologi Profesi Klinis Dewasa Universitas Padjadjaran. Saat ini beliau aktif berpraktif di beberapa platform kesehatan mental dan menjadi Mitra Ahli School of Parenting.
CATATAN PENTING!
- Pendaftaran ditutup pada 14 Oktober 2022
- Pastikan Anda memasukkan email dan nomor WhatsApp yang benar untuk proses komunikasi
- Silakan cek email Anda setelah melakukan pendaftaran
- Harap bergabung ke WAG peserta melalui link yang tertera di email setelah pendaftaran berhasil