Workshop Online - School of Parenting
Workshop Online - School of Parenting
Membuat Diari Melalui Komik

Membuat Diari Melalui Komik

Minggu, 15 Mei 2022

10.00 - 11.00 WIB

Gratis

Jumlah Peserta 1
Total Biaya Rp 0

Tentang Acara

Ketika anak sulit bercerita mengenai aktivitasnya atau enggan menuliskan ceritanya dalam bentuk diari atau jurnal, maka membuat diari dalam bentuk komik bisa menjadi cara menarik agar anak mampu bercerita dan mengungkapkan ekspresinya lewat gambar. Mengingat saat ini, anak- anak lebih senang dengan segala sesuatu berbentuk visual ketimbang verbal.

 

Melalui Komik Diari, anak-anak dapat mengungkapkan aktivitas, pengalamannya, serta emosi dan perasaan yang sedang mereka rasakan dalam bentuk gambar bercerita. aktivitas ini juga mampu membantu anak untuk menuangkan ide dan imajinasi, melatih fokus dan konsentrasi, serta membangun kemampuan anak memecahkan masalah.


Siapa Yang Bisa Mengikuti Workshop Ini? 
- Usia 12-17 Tahun

Apa Yang Akan Dibahas? 
- Mengenal komik diari / jurnal
- Menjabarkan cerita sederhana dari kehidupan sehari hari/catatan perjalanan
- Praktik menggambarkan cerita diari menjadi komik

Peralatan Yang Akan Dibutuhkan? 
- Laptop / PC / Gadget
- Koneksi internet yang stabil

Apa Yang Akan Didapatkan? 
- Rekaman pembelajaran yang bisa diputar ulang

Siapa Yang Mengisi Workshop Ini?
Johanes Park, seorang alumni lulusan pascasarjana IKJ dengan thesis penciptaan yang berjudul “Kabar Komik Kini : Komik Digital 2006 - 2020” yang saat ini mengajar di salah satu universitas swasta di Jakarta. Selain mengajar, kesibukannya lainnya adalah membuat komik anak yang dapat dilihat melalui Instagram @gulacomic. Gula Comic sendiri sudah digarap oleh Johanes sejak tahun 2015, pada tahun 2018 kisah Gula berkesempatan untuk di terbitkan secara official di Ciayo Comics selama 2 season. Kisah Gula masih berlanjut hingga sekarang dan rencananya akan diterbitkan secara cetak baik melalui penerbit luar dan dalam negeri.


- Pendaftaran akan ditutup pada 15 Mei 2022.
- Pastikan Anda memasukkan email dan nomor WhatsApp yang benar untuk proses komunikasi. 
- Silahkan cek email Anda setelah melakukan pendaftaran.

Kelas Minggu Ini

Contact Us School of Parenting
×

Info Masa Keanggotaan

Perpanjang Paket