Workshop Online - School of Parenting
Workshop Online - School of Parenting
Tumbuh dari Keluarga Broken Home, Apa Kabar Diriku?

Tumbuh dari Keluarga Broken Home, Apa Kabar Diriku?

Jumat, 17 Maret 2023

19:00 - 20:30 WIB

Rp 50.000

Potongan Member Premium 50%

Jumlah Peserta 1
Total Biaya Rp 50.000

Tentang Materi:

Ketika perpisahan menjadi jalan satu-satunya yang bisa dipilih oleh orang tua, tentu kita yang sebagai anak menjadi pihak yang terdampak. Kita akan menjalani alur kehidupan yang berbeda. Memiliki orang tua yang berpisah membuat kita merasakan perubahan yang cenderung membingungkan dan kadang sulit diterima 

Kita juga merasakan dampak-dampak dari perpisahan orang tua kita hingga kita dewasa, bahkan saat kita sudah berkeluarga pun masih terbayang-bayang perpisahan. Kita pun sering bertanya-tanya apakah dampak tersebut dapat diminimalisir? Sharing Session ini akan memfasilitasi parents yang memiliki keluhan dan permasalahan luka akibat broken home. Parents bisa bertemu via online dengan Ahlinya dan teman seperjalanan yang suportif. 

 

Siapa yang Mengikuti Sharing Session Ini?

Sharing Session ini ditujukan bagi semua yang sering merasakan luka dari broken home yang berakibat hingga sekarang. Parents juga sering dilanda kekhawatiran dan merasa takut mengenai kondisi rumah tangga saat ini karena terbayang-bayang masa kecil kita. Parents bisa berbicara lebih terbuka, tanpa penghakiman dan juga mendapatkan dukungan dari peserta lainnya.  

 

Apa yang Dibahas di Sharing Session Ini?

Peserta akan dipandu oleh masing-masing fasilitator untuk sharing pengalaman maupun permasalahan yang dialami. Kemudian, akan diberikan feedback oleh fasilitator yang merupakan Psikolog profesional dari School of Parenting. Peserta tidak perlu khawatir akan kerahasiaan dan privasi sesi ini, karena Sharing Session adalah wadah curhat yang aman dan langsung pada Ahlinya. Peserta diperbolehkan off cam dan memakai nama samaran atau inisial.

 

Siapa yang Mengisi Sharing Session Ini?

Sharing session ini akan difasilitasi oleh psikolog berikut ini :
- Syifa Zunuraina, M.Psi., Psikolog, Mitra Ahli SOP lulusan dari Magister Profesi Psikologi Klinis Universitas Indonesia dan memiliki kesehatan mental dewasa 
- Fatimatuzzakiyah, M.Psi., Psikolog, Mitra Ahli SOP lulusan dari Magister Profesi Psikologi Klinis Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dan memiliki peminatan di bidang klinis remaja, dewasa, pernikahan dan keluarga 

CATATAN PENTING!
- Pendaftaran ditutup pada 17 Maret 2023 pukul 17.00 WIB, namun sewaktu-waktu dapat ditutup ketika seat sudah terpenuhi
- Pastikan Anda memasukkan email dan nomor WhatsApp yang benar untuk proses komunikasi
- Silahkan cek email Anda setelah melakukan pendaftaran
- Harap bergabung ke WAG peserta melalui link yang tertera di email setelah pendaftaran berhasil
- Sesi ini tidak direkam, mohon join secara live untuk sharing langsung dengan psikolog dan Peserta lainnya yang saling menguatkan 

 


Contact Us School of Parenting
×

Info Masa Keanggotaan

Perpanjang Paket