Tentang Video
Sebagai orangtua, kadang kita bertanya-tanya apakah kita perlu melibatkan anak-anak untuk mengerjakan tugas rumah, seperti menyapu lantai atau mencuci piring. Bukankah itu sepenuhnya menjadi tugas orangtua? Meskipun sebenarnya anak memiliki jadwal padat sendiri, melibatkan mereka dalam pekerjaan rumah dapat berdampak baik bagi life skillnya.
Bahkan ada sebuah riset dari Harvard yang dilakukan selama kurun waktu 75 tahun untuk mengetahui psikososial dan proses biologis seseorang dari kecil hingga dewasa.
Riset ini menyimpulkan bahwa anak yang terlibat dalam pekerjaan rumah memiliki kesejahteraan dan life skill yang lebih baik dibandingkan mereka yang tidak. Mereka juga menyebutkan bahwa anak yang melakukan ini sejak kecil akan cenderung menjadi pribadi dewasa yang lebih bahagia, sehat, dan mandiri. Tentunya tugas rumah ini perlu disesuaikan ya dengan usia dan kemampuan anak. Simak materi selengkapnya di video ini.
Pembahasan Materi
- Mengapa Anak Tidak Banyak Terlibat dalam Pekerjaan Domestik?
- Pengaruh Keterlibatan Anak dalam Pekerjaan Domestik dengan Masa Depannya
- Manfaat Keterlibatan Anak dalam Pekerjaan Domestik bagi Keluarga
- Mengubah Pekerjaan Domestik Menjadi Hal yang Menyenangkan bagi Anak
Tentang Pembicara
Citra Saraswati, M.Psi., Psikolog (
@citrachesaraswati) merupakan Psikolog lulusan dari Universitas Gadjah Mada dan memiliki fokus di bidang Klinis Remaja, Dewasa, Pernikahan, Keluarga.